Daftar Hotel di Mangga Dua Jakarta Bintang 1-5 yang Bagus

Daftar Hotel di Mangga Dua Jakarta Bintang 1-5 yang Bagus

Hotel di kawasan Mangga Dua Jakarta jumlahnya cukup banyak mulai dari hotel bintang 1, 2, 3, 4 hingga bintang 5. Anda tidak akan kesulitan mencari penginapan murah maupun mewah di Mangga Dua ketika berkunjung ke kota Jakarta. Bahkan beberapa hotel lokasinya sangat dekat dengan pusat perbelanjaan seperti ITC Mangga Dua, Mangga Dua Square, Mall Mangga Dua dan lain sebagainya.

Daftar Hotel di Mangga Dua Jakarta Bintang 1-5 yang Bagus

Kawasan Mangga Dua dikenal sebagai salah satu pusat perbelanjaan dan kawasan Bisnis di daerah Jakarta. Tidak heran bila Kawasan Mangga Dua selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari luar kota setiap tahunnya baik wisatawan bisnis maupun plesiran. Dikawasan ini terdapat perusahaan distribusi hardware komputer terbesar di Indonesia PT Dragon Computer & Communication yang berada di komplek Mangga Dua Square.

Sebagai salah satu pusat perbelanjaan terbesar dan kawasan bisnis di kota Jakarta tentu saja di Mangga Dua terdapat banyak sekali hotel. Hal ini tentu saja sebagai Akomodasi menginap bagi para pelancong yang datang ke Ibu Kota. Anda yang memiliki budged terbatas bisa menginap di hotel dengan harga murah sedangkan bagi anda yang memiliki budged cukup besar ingin menginap di hotel mewah di Kawasan Mangga Dua juga Ada hotel bintang 4 dan bintang 5.

Alamat dan Tarif Hotel di Kawasan Mangga Dua Jakarta

Berdasarkan info yang berhasil kami kumpulkan hotel di Mangga Dua mencapai 40 buah hotel lebih mulai dari yang murah hingga yang mahal. Hotel dengan tarif kamar murah rata-rata ditawarkan oleh hotel bintang 1, bintang 2 dan bintang 3 dengan tarif kamar permalamnya dibawah 500ribu. Untuk fasilitas dan pelayanannya lumayan lengkap dan bagus sesuai dengan harga yang ditawarkan.

Sedangkan tarif kamar hotel bintang 4 dan 5 rata-rata ditas 500ribu hingga 1jutaan lebih permalamnya. Namun, tentu saja pelayanannya istimewa dan fasilitasnya juga sangat lengkap terutama yang tarifnya diatas 1jutaan permalam. Nah, buat anda yang mencari Hotel di Kawasan Mangga Dua untuk menginap dibawah ini kami berikan daftar 20 hotel di Mangga Dua yang bagus dan nyaman mulai dari hotel dengan harga murah hingga hotel mewah dengan harga mahal.

#. Daftar Hotel Murah Di Mangga Dua

Untuk anda yang mempunyai budged minim dan ingin menghemat biaya penginapan menginap di hotel dengan harga murah merupakan pilihan bijak. Dibawah ini telah kami pilihkan 15 hotel murah di kawasan Mangga Jakarta yang bagus dengan tarif kamar dibawah 500ribu permalamnya. berikut daftar lengkapnya:

1. City Icon Residence

City Icon Residence

Lokasinya sangat strategis dekat dengan pusat perbelanjaan Mangga Dua Square dan Harco Plaza Mangga Dua. Hotel bintang 1 ini juga sangat dekat dengan Stasiun Kereta Mangga Besar berjarak kurang lebih 0.10 km. City Icon Residence tempat ideal untuk bermalam di kota Jakarta.

City Icon Residence menawarkan 42 kamar tidur terbaik yang nyaman dengan tarif kamar murah mulai harga 216ribuan per malamnya. Pelayanannya bagus dan fasilitasnya lumayan lengkap. didalam kamar terdapat air minum dalam kemasan botol gratis, meja tulis, Ac dan televisi. Hotel dengan harga murah di Mangga Dua ini juga memiliki tempat parkir mobil, kedai kopi, salon dan toko. Akses internet wifi tersedia disemua area hotel.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Besar Raya Nomr. 98, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 6.3 Bagus, Hotel Bintang 1
  • Akses Internet wifi gratis disemua area
  • Waktu tempuh ke bandara : 45 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 42
  • Tarif kamar mulai harga Rp 216.446.00/malam

2. Hotel Mutiara

Hotel Mutiara

Hotel bintang 1 di daerah Mangga Dua ini tempat sempurna untuk menginap dan memulai menelusuri kota Jakarta. Letaknya strategis dan akses mudah kesejumlah tempat penting. Hotel Mutiara berjarak sekitar 0.35 km dengan Stasiun Kereta Api Jakarta Kota. Dan Bandara Internasional Soetta dapat dicapai kurang lebih 30 menit berkendara.

Hotel Mutiara menawarkan tarif kamar murah dengan fasilitas lumayan lengkap. Ada total 52 kamar tidur yang bisa dipilih tamu. Setiap kamar dilengkapi meja tulis, AC, televisi dan brankas. Hotel ini juga memiliki restoran dan kedai kopi.

  • Alamat hotel: Jln. Pintu Besar Selatan nomr.71, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 5.2 Diatas Rata-rata, Hotel Bintang 1
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 52
  • Tarif kamar mulai harga Rp 194.080.00/malam

3. Hotel California Jakarta

Hotel California Jakarta

Hotel mudah dijangkau dari Stasiun Kereta Mangga Besar yang berjarak sekitar 0.20 km. Pusat perbelanjaan Harco Plaza Mangga Dua dan Mangga Dua Square letaknya juga tidak jauh dari hotel California. Ada total 30 kamar tidur yang bisa dipilih tamu. Setiap kamar dilengkapi Ac, televisi, meja tulis, wifi gratis. Hotel California Jakarta tempat ideal untuk menginap di kawasan Mangga Dua dengan tarif kamar murah dan fasilitas lumayan lengkap.
  • Alamat hotel: Jln. Mangga Besar Raya nomor.100BC, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 5.8 Diatas Rata-rata, Hotel Bintang 1
  • Waktu tempuh ke bandara : 55 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 30
  • Tarif kamar mulai harga Rp 216.446.00/malam

4. Hotel 55

Hotel 55

Hotel bintang 2 ini tempat ideal untuk menginap di Jakarta. Letaknya sangat strategis, Mal Mangga Dua dapat dicapai hanya 5 menit berjalan kaki dari hotel dan Stasiun Kereta Jayakarta berjarak 0.09 km. Hotel 55 menawarkan pelayanan bagus dan fasilitas terbaik dengan tarif kamar murah permalamnya. Hotel murah dengan 48 kamar tidur ini memiliki restoran dan bar. Sedangkan didalam kamar tersedia fasilitas berupa meja tulis, Ac, televisi, air minum dalam kemasan botol gratis dan perlengkapan mandi.
  • Alamat hotel: Jln. Pangeran Jayakarta Nomr. 8 (Komplek Artha Center Blok E No. 1), Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 6.8 Bagus, Hotel Bintang 2
  • Waktu tempuh ke bandara : 45 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 48, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 220.518.00/malam

5. Plaza Hotel Harco Mangga Dua

Plaza Hotel Harco Mangga Dua

Hotel dengan 7 lantai di Mangga Dua ini letaknya sangat strategis. Dari hotel para tamu dapat menjangkau Mangga Dua Shopping Centre hanya dengan berjalan kaki. Stasiun kereta api terdekat yaitu Stasiun Kereta Kampung Bandan berjaraksekitar 0.60 km dan Bandara dapat dicapai sekitar 45 bekendara.

Plaza Hotel Harco Mangga Dua menawarkan tarif kamar cukup terjangkau dengan fasilitas cukup lengkap. Ada AC, televisi, handuk, cermin, meja tulis dan perlengkapan mandi didalam kamar. Total kamar berjumlah 100 kamar tidur dengan wifi gratis didalamnya. Untuk bersantap terdapat restoran diarea hotel. Hotel bintang 2 dengan harga murah ini pilihan bagus untuk menginap di kawasan Mangga Dua Jakarta.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Raya Blok N no.22, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 6.0 Bagus, Hotel Bintang 2
  • Waktu tempuh ke bandara : 45 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 100, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 223.661.00/malam

6. Amaris Hotel Mangga Dua Square

Letaknya sangat strategis di Mangga Dua Square Mall. Sedangkan Harco Mangga Dua dan Shuttle Mangga Dua dapat dicapai berjalan kaki dari hotel. Hotel dengan harga murah di Mangga Dua ini juga sangat dekat dengan pelabuhan Sunda Kelapa. Dari Bandara Soetta hotel dapat dicapai sekitar 30 menit berkendara.

Amaris Hotel Mangga Dua Square menawarkan pelayanan bagus dan fasilitas lumayan lengkap. Hotel bintang 2 ini memiliki 3 ruang pertemuan, restoran, tempat parkir mobil, kedai kopi dan tempat penitipan barang. Total kamar yang tersedia berjumlah 250 kamar tidur yang dilengkapi Ac, meja tulis, televisi dan kamar mandi dengan shower.

  • Alamat hotel: Mangga Dua Square, jln. Gunung Sahari nomor.1, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.2 Sangat Bagus, Hotel Bintang 2
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 250, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 371.901.00/malam

7. Twins Hotel

Hotel bintang 2 berlantai empat ini memiliki 40 kamar tidur. setiap kamar dilengkapi Ac, pengering rambut, televisi, brankas, meja tulis, dan wifi gratis. Untuk bersantai terdapat taman diarea hotel. Twins Hotel menawarkan tarif kamar cukup terjangkau, harga paling murah kisaran 267ribu permalamnya. Lokasi hotel juga strategis dengan Stasiun Kereta Api Jakarta Kota berjarak 0.31 km. Hotel bintang 2 dengan harga murah ini juga dekat dengan Mall Mangga Dua, dan ITC Mangga Dua.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Raya nomr.24, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.2 Sangat Bagus, Hotel Bintang 2
  • Waktu tempuh ke bandara : 40 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 40, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 267.686.00/malam

8. Hotel Sanrina

Berdasarkan ulasan tamu hotel bintang 2 ini memiliki rating bagus dan nyaman untuk menginap. Letaknya juga strategis dekat dengan ITC Mangga Dua hanya 5 menit berjalan kaki dari hotel. Hotel Sanrina menawarkan 48 kamar tidur terbaik yang dilengkapi Ac, meja tulis, telepon, televisi dan perlengkapan mandi. Tarif kamarnya juga cukup murah sehingga cocok buat anda yang ingin menghemat biaya menginap.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Dalam, nomr. 3-4, Mangga Dua Selatan, Jakarta.
  • Rating 6.7 Sangat Bagus, Hotel Bintang 2
  • Waktu tempuh ke bandara : 60 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 48, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 206.612.00/malam

9. Big Hotel Jakarta

Hotel bintang 3 berlantai 7 ini tempat yang nyaman untuk menginap dengan tarif kamar murah dan terjangkau. Selain itu letaknya juga strategis di Jalan Kartini Mangga Dua Jakarta pusat. Hotel berjarak 0.55 km dengan Stasiun Kereta Rajawali. Big hotel juga dekat dengan Sophilia Fine Art Center dan Metro Pasar Baru.

Big Hotel Jakarta adalah salah satu penginapan murah di kawasan Mangga Dua berkelas hotel bintang 3. Hotel dengan 153 kamar tidur ini menawarkan fasilitas cukup lengkap seperti restoran, tempat parkir mobil, wifi gratis disemua area, pijat, spa, dll. Sedangkan didalam kamar terdapat Ac, televisi, meja tulis, telepon, tirai kedap cahaya dan perlengkapan mandi.

  • Alamat hotel: Jln. Kartini Raya 64 Nomr. 2, Sawah Besar, Mangga Dua, Jakarta pusat.
  • Rating 7.1 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 35 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 153, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 237.431.00/malam

10. Ibis Jakarta Mangga Dua Hotel

Hotel bintang 3 dengan 19 lantai ini memiliki 202 kamar tidur yang nyaman dan tenang. Setiap kamar dilengkapi televisi, meja tulis, Ac, mesin pembuat kopi/teh, air minum dalam kemasan botol gratis, brankas dan perlengkapan mandi. Ibis Jakarta Mangga Dua Hotel memiliki restoran, bar, tempat parkir mobil, wifi gratis disemua area, pijat, spa dan taman bermain anak.

Buat kamu yang mencari hotel dengan harga murah di Mangga Dua selatan yang bagus dan nyaman untuk menginap, Ibis Jakarta Mangga Dua Hotel dapat dijadikan pertimbangan. Tempat populer Jakarta International Trade Centre dan Mangga Dua Mall letaknya hanya beberapa langkah dari hotel buat tamu yang ingin jalan-jalan.

  • Alamat hotel: Jln. Pangeran Jayakarta nomr.73, Mangga Dua Selatan, Jakarta pusat.
  • Rating 7.1 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 202, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 355.702.00/malam

11. Zuri Express Mangga Dua Hotel

Buat kamu yang mencari hotel murah di Mangga Dua dalam dengan tarif kamar dibawah 300ribu permalamnya Zuri Express Mangga Dua Hotel dapat dijadikan pertimbangan. Hotel bintang 3 dengan 124 kamar tidur ini menawarkan fasilitas cukup lengkap dan pelayanan profesional. Diarea hotel terdapat restoran, tempat parkir mobil, taman, toko dan pijat. Adapun fasilitas didalam kamar antara lain meja tulis, televisi, Ac, telepon, mesin pembuat kopi/teh dan perlengkapan mandi. Zuri Express Mangga Dua Hotel tidak jauh dari Stasiun Kereta Jayakarta dan Bandara Soetta dapat dicapai sekitar 90 menit menggunakan kendaraan.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Dalam nomr.55-56 , Mangga Dua Selatan, Jakarta pusat.
  • Rating 7.7 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 90 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 124, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 295.810.00/malam

12. Hotel Neo Mangga Dua Square

Hotel bintang 3 di Mangga Dua Square ini dekat dengan WTC Mangga Dua dan Harco Plaza Mangga Dua. Hotel dengan harga murah ini dapat dicapai dari Bandara Soetta kurang lebih 40 menitan menggunakan kendaraan dan stasiun kereta api terdekat yaitu Stasiun Kereta Kampung Bandan. Hotel dengan 154 kamar tidur ini menawarkan fasilitas cukup lengkap dan tarif kamar terjangkau. Setiap kamar dilengkapi televisi, meja tulis, Ac, mesin pembuat kopi/teh, bar mini, brankas dan pengering rambut. Hotel Neo Mangga Dua Square cocok buat anda yang mencari penginapan berkelas hotel bintang 3 dengan tarif kamar murah dibawah 500ribu permalamnya.

  • Alamat hotel: Jln. Gunung Sahari No.1, Mangga Dua Square Blok A No.10-23, Jakarta.
  • Rating 7.0 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 40 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 154, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 430.000.00/malam

13. Ibis Styles Jakarta Mangga Dua Hotel

Hotel di Mangga Dua ini pilihan bagus untuk menginap. Letaknya strategis dan fasilitasnya juga lengkap. Ibis Styles Jakarta menawarkan fasilitas seperti wifi gratis disemua area, tempat parkir mobil, pusat kebugaran, restoran, salon, dll. Ada total 210 kamar tidur yang bisa dipilih tamu, setiap kamar dilengkapi Ac, televisi, bar mini, telepon, ruang penyimapanan pakaian, mesin pembuat kopi/teh, meja tulis, handuk dan perlengkapan mandi.

  • Alamat hotel: Jln. Gunung Sahari no.1, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.9 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 210, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 465.800.00/malam

14. d’primahotel Mangga Dua

Jarak hotel dengan Stasiun Kereta Kampung Bandan sekitar 0.41 km dan Bandara Soetta dapat dicapai sekitar 45 menit menggunakan kendaraan. Hotel bintang 3 di Mangga Dua ini menawarkan tarif kamar murah dibawah 400ribu permalamnya. Setiap kamar dilengkapi fasilitas Ac, televisi, meja tulis, telepon, mesin pembuat kopi/teh dan perlengkapan mandi. Internet wifi dapat diakses disemua area hotel. d’primahotel Mangga Dua tempat sempurna untuk menginap di Jakarta dengan harga terjangkau dan fasilitas lengkap.

  • Alamat hotel: Jln. Gunung Sahari Mangga Dua, Komp. Marinatama Blok A no.26, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.5 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 45 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 54, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 385.950.00/malam

15. Travellers Hotel

Hotel di Mangga Dua Selatan memiliki 9 lantai dan 94 kamar tidur. Letaknya strategis tidak jauh dari Sophilia Fine Art Center dan Mangga Dua Square. Travellers Hotel menawarkan pelayanan bagus dan fasilitas cukup lengkap seperti pusat kebugaran, sauna, spa, restoran, bar, tempat parkir mobil, dll. Didalam kamar terdapat meja tulis, kulkas, AC, televisi, telepon, bar mini, mesin pembuat kopi/teh dan perlengkapan mandi. Tarif kamar permalamnya cukup terjangkau sehingga tidak akan terlalu menguras kantong anda.

  • Alamat hotel: Jln. Pangeran Jayakarta Nomr.70 , Mangga Dua selatan, Jakarta.
  • Rating 7.3 Sangat Bagus, Hotel Bintang 3
  • Waktu tempuh ke bandara : 60 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 94, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 392.232.00/malam

Baca info lengkap: Hotel Murah di Jakarta Pusat

#. Hotel Mewah di Kawasan Mangga Dua

Bagi anda yang mempunyai modal cukup besar dan ingin merasakan menginap di hotel mewah dengan fasilitas lengkap dan pelayanan istimewa. Hotel bintang 4 dan bintang 5 di kawasan Mangga Dua dibawah ini bisa dijadikan pilihan untuk menginap saat berkunjung ke kota Jakarta:

1. The Media Hotel & Towers

The Media Hotel & Towers

Buat kamu yang mencari hotel mewah untuk menginap diarea Mangga Dua dengan tarif cukup terjangkau The Media Hotel & Towers mungkin bisa dijadikan pertimbangan. Hotel bintang 5 ini letaknya strategis hanya beberapa langkah dari objek wisata populer dikota ini seperti Gereja Sion dan Mangga Dua Square.

The Media Hotel & Towers menawarkan pelayanan istimewa dan fasilitas lengkap untuk memanjakan semua tamu. Hotel bintang 5 ini memiliki kolam renang luar ruangan, lapangan tenis, sauna, pusat kebugaran, restoran, salon dan lain-lain. Sedangkan didalam kamar dilengkapi Ac, meja tulis, telepon, televisi, fasilitas menyetrika, mesin pembuat kopi/teh, bar mini, pengering rambut, tirai kedap cahaya dan perlengkapan mandi.

  • Alamat hotel: Jln. Gunung Sahari Raya, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.4 Sangat Bagus, Hotel Bintang 5
  • Waktu tempuh ke bandara : 40 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 350, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 537.418.00/malam

2. Le Grandeur Mangga Dua Hotel

Hotel mewah dengan 17 lantai ini memiliki 347 kamar tidur terbaik dan mewah. Fasilitasnya lengkap dan pelayanan istimewah. Tarif kamarnya juga cukup terjangkau. Hotel bintang 5 di Mangga Dua ini hanya berjarak dua kilometer dengan Dunia Fantasi, Exhibition Center, Sea World, dan Fairgrounds.

Le Grandeur Mangga Dua Hotel menawarkan fasilitas berupa kolam renang, kamar uap, sauna, pusat kebugaran, ruangan yoga, tenis meja, restoran, bar, toko dan masih banyak fasilitas terbaik lainnya. Disetiap kamar terdapat AC, meja tulis, televisi, mesin pembuat kopi/teh, bar mini, koran harian dan perlengkapan mandi. Le Grandeur Mangga Dua Hotel tempat istimewa untuk menginap di kota Jakarta.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Raya, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.8 Sangat Bagus, Hotel Bintang 5
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 347, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 613.264.00/malam

3. Novotel Mangga Dua Hotel

Buat kamu yang mencari hotel bintang 4 untuk menginap di kawasan Mangga Dua maka Novotel Mangga Dua Hotel mungkin bisa dijadikan pertimbangan. Hotel ini menawarkan berbagai fasilitas terbaik seperti kolam renang, taman, ruangan yoga, sauna, restoran, bar, salon, klub anak-anak dan lain sebagainya. Tempat rekreasi yang letaknya dekat dengan hotel yaitu pelabuhan lama dan kawasan Jakarta Fair dan Exhibition Center.

  • Alamat hotel: Jln. Gunung Sahari Raya nomr.1 , Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.7 Sangat Bagus, Hotel Bintang 4
  • Waktu tempuh ke bandara : 30 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 362, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 718.000.00/malam

4. Best Western Mangga Dua Hotel and Residence

Letaknya sangat strategis dari hotel para tamu dapat mencapai Harco Plaza Mangga Dua, dan Mall Mangga Dua dengan mudah karena tidak jauh dari hotel. Best Western Mangga Dua Hotel and Residence merupakan hotel mewah bintang 4 dengan pelayanan terbaik dan fasilitas lengkap. hotel dengan 168 kamar tidur ini memiliki kolam renang anak dan dewasa, pusat kebugaran bar, restoran, wifi gratis disemua area dll. Fasilitas didalam kamar juga lengkap semua untuk memanjakan para tamu.

  • Alamat hotel: Jln. Mangga Dua Abdad No. 111, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.5 Sangat Bagus, Hotel Bintang 4
  • Waktu tempuh ke bandara : 45 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 168, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 526.859.00/malam

5. Swiss-Belhotel Mangga Besar

Hotel mewah ini merupakan tempat sempurna untuk menginap diarea Mangga Besar dan Mangga Dua. Hotel bintang 4 dengan 29 lantai ini memiliki 246 kamar tidur yang dilengkapi berbagai fasilitas seperti AC, televisi, meja tulis, wifi gratis, perlengkapan mandi, dll. Swiss-Belhotel Mangga Besar memiliki fasilitas kolam renang, bar, sauna, pusat kebugaran, kamar uap, restoran, wifi gratis disemua area dan masih banyak fasilita terbaik lainnya.

  • Alamat hotel: Jln. Kartini Raya Nomr. 57, Mangga Dua, Jakarta.
  • Rating 7.9 Sangat Bagus, Hotel Bintang 4
  • Waktu tempuh ke bandara : 40 menit
  • Jumlah Kamar tidur : 246, Wifi gratis
  • Tarif kamar mulai harga Rp 800.000.00/malam

Info : 21 Hotel Murah di Jakarta Barat

Itulah daftar 20 hotel di Kawasan Mangga Dua Jakarta yang memiliki Rating bagus menurut ulasan tamu yang pernah menginap yang kami kumpulkan dari berbagai situs booking online terpercaya. Silahkan pilih hotel yang menurut anda terbaik dan nyaman untuk menginap.

Daftar Isi:

Author: handra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.